Posts

Showing posts from November, 2024

Kenaikan PPN tidak bisa dianggap sekadar

Kenaikan PPN tidak bisa dianggap sekadar “hanya 1%” (dari 11% ke 12%). Tidak pula bisa seenaknya diklaim bahwa hasilnya nanti akan kembali ke rakyat dalam bentuk bansos dan subsidi. Menurut saya, pejabat pemerintah yang mengeluarkan pernyataan semacam itu logikanya berantakan, berpotensi menyesatkan, menghina akal sehat, dan merendahkan martabat rakyat—terlebih lagi jika alasan yang digunakan adalah bansos. Lihat saja di Ghana, ketika anak-anak muda di sana memprotes dengan mengembalikan bansos berupa beras yang dibagikan pejabat. Mereka merasa yang mereka butuhkan bukan sekadar bansos, tetapi perbaikan taraf hidup melalui penyediaan lapangan kerja. Sementara itu, di sini masyarakat justru terus dibuat kecanduan bansos oleh pejabatnya. Ironisnya, bukan sekadar membagikan beras, mantan presiden yang kini sibuk menjadi content creator malah keliling kampanye pilkada, melempar kaos paslon dari atas mobil. Mungkin dulu ia mempertahankan kekuasaan dengan bansos, dan kini, setelah tak menjab...

Sekilas tentang Tokyo

Image
Salah satu kota yang termasuk paling sering saya kunjungi. Tokyo, metropolitan terbesar di dunia.  10 hal yang unik tentang kota ini:  * Tokyo adalah kota di mana tradisi kuno dan teknologi modern hidup berdampingan.  * Shibuya Crossing adalah persimpangan pejalan kaki tersibuk di dunia. Ada 3 kolom saya berlatar belakang Shibuya.  * Mesin penjual otomatis (vending machines) ada di mana-mana di Tokyo, menjual berbagai produk.  * Hotel kapsul menawarkan akomodasi unik dan terjangkau.  * Tokyo memiliki jumlah restoran berbintang Michelin terbanyak di dunia. Namun warung kecil pun sangat rapi dan higienis.  * Sistem kereta api kota ini terkenal akan ketepatan waktunya. Tokyo station mkg stasiun paling kompleks di dunia. Cita-cita sederhana saya adalah menjelajah negeri Sakura via Shinkansen.  * Tokyo adalah pusat global budaya anime dan manga.  * Hanami, festival melihat bunga sakura, adalah acara populer.  * Pasar Ikan Tsukiji, yang pernah...

Jadi bagaimana sejarah Salatiga?

Kemarin itu banyak yang nanya,"Kok bisa sih Salatiga jadi Kota sendiri? Padahal luasnya hanya 54 km.  Harusnya ngikut ke Kab Semarang aja." "Kenapa Salatiga banyak gerejanya? Gimana sejarahnya?" "Kenapa Salatiga identik dengan Gunung Merbabu? Padahal Gunung Merbabu itu sama sekali tidak masuk Salatiga." Dan masih banyak pertanyaan lainnya. Jumlah komen sampai ribuan. Membuat saya melongo, ternyata mayoritas terpesona dengan kota sejuk di kaki Gunung Merbabu ini.   Sepertinya banyak sekali yang tertarik dengan kota mungil nan smart ini. Bahkan banyak yang langsung jatuh cinta hanya karena membaca, hingga berniat untuk mengunjungi kota sejuk ini. Jadi bagaimana sejarah Salatiga? Yuk mari kita bahas bersama Salatiga itu candu, selalu ngangenin. Siapapun yang pernah ke sini, dijamin pengen datang lagi. Wajar banget sih. Soale dulu warga kulit putih  (orang Belanda di jaman penjajahan kolonial) juga gagal move on dari kota yang dikelilingi pegunungan cantik nan...

Kekayaan bermula dari kondisi pikiran

BILL GATES JELASKAN MENGAPA ANAKNYA TIDAK BISA MENIKAH DENGAN ORANG MISKIN "Beberapa tahun yang lalu saya menghadiri konferensi di Amerika Serikat tentang investasi dan keuangan. Salah satu pembicara adalah Bill Gates dan selama fase tanya jawab, saya mengajukan pertanyaan yang membuat semua orang tertawa. Pertanyaan saya, apakah ia, sebagai orang terkaya di dunia, dapat menerima putrinya menikah dengan pria miskin atau sederhana.  Jawabannya mengubah sesuatu dalam diri saya. Bill Gates: "Pertama-tama, pahami bahwa kekayaan tidak berarti memiliki rekening bank yang gemuk. Kekayaan pada dasarnya adalah kemampuan untuk menciptakan kekayaan. Contoh: Seseorang yang memenangkan lotere atau judi. Bahkan jika dia menang 100 juta dollar bukanlah orang kaya. Dia adalah orang miskin dengan banyak uang. Itulah alasan mengapa 90% jutawan lotere menjadi miskin lagi setelah 5 tahun. Anda juga memiliki orang kaya yang tidak punya uang. Misalnya, kebanyakan pengusaha. MEREKA sudah di jalan m...

Pendidikan di Finlandia, terbaik di dunia

Pendidikan di Finlandia dikenal sebagai salah satu sistem terbaik di dunia karena pendekatannya yang berfokus pada siswa, inovatif, dan berbasis kesejahteraan. Berikut adalah prinsip-prinsip utama pendidikan di Finlandia: 1. Kesetaraan dalam Pendidikan Akses Pendidikan Gratis: Semua jenjang pendidikan, mulai dari sekolah dasar hingga perguruan tinggi, disediakan secara gratis, termasuk buku, makan siang, dan transportasi bagi siswa yang tinggal jauh. Tidak ada diskriminasi berdasarkan latar belakang ekonomi, sosial, atau geografis. 2. Pendidikan Holistik Pengembangan Komprehensif: Fokus tidak hanya pada akademik tetapi juga pada keterampilan sosial, kreativitas, dan kesejahteraan mental. Minim Tekanan: Tidak ada ujian nasional yang mengikat atau sistem ranking untuk siswa di sekolah dasar dan menengah. 3. Otonomi Guru dan Siswa Guru diberi kebebasan untuk merancang kurikulum dan metode pengajaran yang sesuai dengan kebutuhan siswa. Siswa didorong untuk belajar secara mandiri dan aktif ...

Jangan Jadi Orang Tua Toxic

Image
Jangan Jadi Orang Tua Toxic! “Bi, kita jangan sampai jadi orang tua yang toxic, ya!” ucapnya pelan. Sambil memijat kepalaku yang sedang pusing, kalimat tersebut mengagetkanku. Aku terkejut. Ada apa gerangan dia tiba-tiba berkata seperti itu. “Maksudnya apa, Mi?” tanyaku penasaran. “Ingat saat ke Giethoorn kemarin, apa yang sudah kamu lakuin ke Sierra?” “Waktu naik perahu itu?” “Iya. Jangan sampai kita melakukan hal seperti itu terlalu sering, ya! Jika bisa, hilangkan kebiasaan itu!” ujarnya tegas. *** Waktu itu, saat kami berempat, aku, ibunya Sierra, Sierra, dan teman kami naik perahu di Giethoorn. Saat itulah memang terjadi kejadian yang dimaksud harus dihindari tersebut. Apa itu? Kami menyewa perahu tanpa guide, jadi aku yang langsung menjadi driver dari perahu kecil bermesin tersebut. Tanpa pengalaman melakukan hal itu sebelumnya, membuat perahu kami bolak-balik menabrak pinggiran kanal dan menyenggol perahu lain. Sebenarnya bukan masalah besar, karena mesin perahu didesain dengan ...