Islam yang mulai Asing

*Ghuraba (Yang Asing Yang Beruntung)*

_Makna Asing Berdasar Sabda Rasul_

Nabi Shallallahu’alaihi Wasallam:

بدأ الإسلام غريباً، وسيعود غريباً، فطوبى للغرباء
“Islam awalnya asing dan akan kembali asing, maka beruntunglah orang-orang yang asing” ?

Nabi Shallallahu’alaihi Wasallam telah menjelaskan siapa ghuraba (orang-orang yang asing) itu, dalam sabdanya yang lain:

فطوبى للغرباء الذين يَصلحون إذا فسد الناس
“beruntunglah orang-orang yang asing, yaitu mereka yang melakukan perbaikan ketika orang-orang telah rusak”

dan dalam lafadz yang lain:

الذين يُصلحون ما أفسد الناس
“yaitu mereka yang memperbaiki apa yang telah dirusak oleh orang-orang”

dalam lafadz lain:

هم النزّاع من القبائل
“mereka adalah orang-orang yang terasing dari kabilah-kabilah”

Maka yang dimaksud ghuraba adalah orang yang tetap melakukan perbaikan dan tetap istiqamah menjalankan ketaatan kepada Allah ketika masyarakat telah rusak. Yaitu mereka tetap menyuruh kepada yang ma’ruf dan melarang dari yang munkar.

Dizaman ini kita bisa melihat dalam keseharian bahwa sudah terang benderang Islam menjadi asing dikalangan Umat Islam itu sendiri

Fakta yang terjadi ialah Fitnah diamana mana, perzinaan Merajalela, sumber Harta didapat dari cara yang Haram, kemulian Orang tua sudah mulai pudar oleh keturunannya, ibadah tak lagi penting karna Logika dan Keberuntungan itu Melalui Harta bukan Iman.

Dan masih banyak lagi kemungkaran kemungkaran yang ada ditengah umat islam itu sendiri.... Lalu dimanakah posisi Anda ?

Semoga Kita Semua Termasuk Hamba hamba yang Terasing yang Berani menjalankan Syariat Islam Karna Allah dan bukan karna Makhluk

Barakallahufikum
Kitab Thaifah Manshurah
_Abu Assakha_

Comments

Popular posts from this blog

jenis-jenis Sistem Transmisi mobil

Kudeta Jokowi Mulai Tercium Oleh Prabowo Subianto

Jumlah rakaat shalat tarawih sesuai tuntunan